Selasa, 19 Maret 2013

Posted by wirastanto | File under :
Grand Avega adalah mobil keluaran Hyundai yaitu pabrikan asal korea. Saat ini industri korea sudah semakin berkambeng di dunia bahkan sanggup melampaui indutri jepang. Hyundai banyak mengadopsi teknologi dari korea sehingga anda yangberkendara mobil grand avega serasa naik mobil eropa yang meawah dengan harga tinggi. Anda tidak perlu mengeluarkan banyak modal hanya untuk mobil eropa, karena semua sudah disediakan di grand avega.

Grand Avega

Hyundai Grand Avega 2013 merupakan salah satu small hatchback andalan yang dikeluarkan oleh PT. Hyundai Mobil Indonesia (HMI) untuk pasar otomotif tanah air. Mobil ini dikategorikan small hatchback karena harga dan kemampuannya yang dimiliki mobil ini memang berada diantara kedua kelas mobil tersebut. Namun bila anda ingin mencari kembarannya maka tidak perlu jauh-jauh dari All New KIA Rio yang dari segi spesifikasi, harga, pabrikan (sama-sama produk Korea) hingga masalahnya-pun sama persis dengan Hyundai Grand Avega 2013.

Berikut ini saya review Hyundai GrandAvega Indonesia GL M/T 2013 :

Eksterior

Jangan berburuk sangka dulu pada mobil asal Korea karena sekarang kebanyakan mobil yang dikeluarkan oleh pabrikan asal negeri ginseng tersebut sudah mengadopsi gaya mobil-mobil Eropa. Hal ini juga terlihat dari desain eksterior Hyundai Grand Avega yang tampil apik dengan desain bodi yang sangat tajam dan aerodinamis. Bisa dilihat dari penonjolan garis-garis cekung dan cembung pada bodi Grand Avega yang terlihat kompak.

Grand-Avega-Indonesia-2013

Lampu depan yang sipit, grille yang sporty tanpa embel-embel palang atau chrome kecuali pada logo Hyundai, menunjukan mobil ini merupakan kelas yang berbeda dibandingkan dengan city car yang terkesan murahan. Satu-satunya yang agak kurang sedap dipandang mungkin hanya terletak pada model velg yang sepertinya kurang cocok dengan desain keseluruhan.

Interior

Masuk ke bagian interior, kabin Grand Avega cukup lapang baik saat berada di balik kemudi atau pun kursi penumpang. Dashboard yang tampil sporty tampaknya sengaja didesain dengan model “driver oriented” dimana fungsi utama dashboard lebih cenderung difokuskan pada pengemudi agar semua tombol mudah dijangkau. Kenyamanan sebagai pengemudi pun bertambah karena setir kemudi Grand Avega sudah dilengkapi dengan adjuster dan Audio Steering Control yang memudahkan para pengemudi mengontrol audio disaat mengemudi sendiri atau asisten driver di kursi sebelah sedang tidur. Fitur eco-drive juga tidak lupa disematkan pada mobil ini untuk mengetahui kontrol konsumsi bahan bakar selama perjalanan

Interior-Grand-Avega-2013

Desain kaca depan yang lebar dan landai memberikan visibilitas yang baik saat berkendara. Namun headrest tengah kursi penumpang belakang lumayan menganggu visibilitas pengemudi terlebih saat ingin memundurkan mobil dengan melihat keadaan di belakang melalui kaca spion tengah, namun untungnya Grand Avega telah dibekali sensor di belakang, sehingga saat mobil telah mencapai jarak yang terlalu dekat dengan objek di belakang pasti bunyi dan meminimalisir senggolan yang tidak perlu. Namun alangkah baiknya jika pada mobil ini juga dipasang kamera mundur yang tentunya akan sangat membantu.

Jok-Grand-Avega-2013

Suasana kabin penumpang mobil ini juga terbilang cukup lega dengan leg room yang cukup luas. Sementara pada kursi paling belakang meskipun disediakan untuk tiga penumpang namun sepertinya hanya nyaman jika di isi 2 orang saja karena di bagian tengahnya ada gundukan pembatas kursi kanan dan kiri yang membuat posisi duduk menjadi kurang nyaman.

Kapasitas bagasi Grand Avega tidak bisa dikatakan sempurna mengingat mobil ini memang sengaja didesain sebagai small city car. Kalau hanya sekedar untuk menampung barang belanjaan mungkin daya tampung bagasi mobil ini masih bisa menyanggupinya, namun jika harus bepergian dengan bawaan barang atau koper yang banyak maka bagasi mobil ini benar-benar terasa sempit.

Bagasi-Grand-Avega-2013

Beralih ke fitur hiburan, Grand Avega benar-benar payah khusus pada bagian ini karena mobil ini benar-benar minim fitur hiburan. HU Clarion CX201A sudah disematkan di dalamnya sekedar untuk membuat pengendara dan penumpang sedikit terhibur.


Dapur Pacu

Grand Avega Indonesia GL M/T 2012 didukung denga mesin Gamma DOHC 1396cc yang sanggup menyemburkan tenaga hingga 108 hp pada 6.300 rpm dengan torsi 136 Nm di putaran mesin 5.000 rpm. Mesin ini juga digunakan pada seri Hyundai sebelumnya seperti Hyundai Accent, Hyundai Avega bahkan kembarannya yakni All New KIA Rio.

Performa

Mengemudikan mobil ini kalau masih diputaran bawah memang akan terasa kurang responsif, namun setelah masuk di putaran atas barulah mobil ini menunjukkan powernya. Namun goyangan pada body akan benar-benar terasa parah bila kecepatan sudah mulai masuk di atas 100kpj tidak peduli jalanan yang ditempuh mulus atau tidak. Belum lagi suara ban yang masuk ke kabin bisa sedikit mengganggu kenyamanan siapapun yang berada di dalamnya meskipun tidak terlalu parah.

Handling Grand Avega terbilang cukup nyaman, namun masalah mulai timbul jika mobil ini diajak manuver ekstrem di jalanan yang banyak belokannya. Mobil akan terasa limbung terutama di bagian penumpang belakang, hal ini tentu membuat tidak nyaman jika mobil ini harus dibawa untuk liburan ke puncak.

Secara keseluruhan performa Grand Avega bisa dikatakan cukup lumayan jika hanya digunakan sebagai kendaraan dalam kota. Hal ini juga didukung dengan konsumsi bahan bakarnya yang efisien serta ramah lingkungan.

Harga

Hyundai Grand Avega 2013 1.4 A/T : Rp. 183 Juta

Hyundai Grand Avega 2013 1.4 M/T : Rp. 171 Juta
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar